SMAN 1 Gunung Meriah diumumkan meraih juara 1 dalam lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) tingkat SMA/SMK sederajat se-Kabupaten Aceh Singkil yang diselenggarakan oleh Polres Aceh Singkil, Senin (14/3/2022). Lomba yang diikuti oleh 14 regu itu disaksikan langsung oleh Kapolres Aceh Singkil, AKBP Iin Maryudi Helman, S.IK didampingi Kasat Bimas Polres Aceh Singkil, AKP Artani, dan juga Antoni Brampu selaku Kacabdindik Kota Subulussalam dan Kabupaten Aceh Singkil.
Yusran, pelatih regu SMAN 1 Gunung Meriah, menerangkan timnya mulai berlatih pada hari Sabtu, 5 Maret 2022. Sejak saat itu 11 orang peserta putera dan 10 orang peserta puteri dipilih dari kelas X dan mulai berlatih dasar-dasar PBB dan membangun kekompakan. “Capaian ini merupakan buah dari motivasi tim yang mau berlatih keras untuk mengharumkan nama baik sekolah.”, ujar Yusran dengan optimis.
Selain uang pembinaan, regu SMAN 1 Gunung Meriah yang meraih juara 1 pada lomba PBB ini juga mendapatkan sertifikat piagam penghargaan sebagai bentuk apresiasi dan motivasi dari Polres Aceh Singkil agar para peserta didik termotivasi untuk meraih capaian prestasi yang berikutnya lagi. [frenkysmanik]